Tanya jawab seputar DH


Pertanyaan:
Alifa Naufalyn Fikria Rabbani
Assalamualaikum.bpk mau numpang tnya klo misal proses DH trz blm hbs kontrak yg djaga meninggal atau ditaruh panti jompo gitu kita apa dhruskan pulang atau msih bisa diberikan kepada ejensi sbelumnya atau boleh gnti ejen lain,sebelumnya terimakasih..

Jawaban.
Waalaikum salam wr wb.
Pertanyaan diatas adalah salah satu pertanyaan yang sering ditanyakan teman kita seputar Direct Hiring (DH). Dalam menjawab pertanyaan diatas pertama-tama yang harus kita sadari adalah DH tidak memakai agency sesuai definisi yang saya bahas dalam buku saya INSPIRASI BMI TAIWAN :
Direct Hiring (bahasa mandarin 直接聘僱聯合服務中心 bacanya:che jiek bing ku lien he fuu chong sin atau biasa disebut CHE JIEK BING KU) adalah sebuah proses yang ditujukan untukmempermudah TKA untuk kembali ke majikan dan merupakan mekanisme perpanjangankontrak kerja antara TKA dengan majikan, yang sama sekali tanpa melalui AgencyTaiwan maupun jasa PPTKIS di Indonesia. 
Program ini timbul akibat adanyakesepakatan antara pemerintah Indonesia dengan Taiwan pada Joint Working Groupatau JWG pada tahun 2008 lalu. Direct Hiring ini merupakan program yang ditujukankhususnya pekerja sektor informal yang biasa bekerja menjaga orang tua yangbiasa disebut Ama dan Akong dan diharapkan dengan program ini TKA yang sudah menyelesaikan kontraknya bisa kembali kerja pada majikan yang sama dan tanpa mengalami potongan seperti awal dia bekerja.

Realita dilapangan banyak agency yang terlibat dalam pengurusan sehingga banyak teman kita yang dirugikan karena teman2 harus membayar antara 20 sampai 60ribu NT untuk proses DH ke agency tanpa agency tersebut memiliki kewajiban seperti proses lewat PT. Pihak pemerintah seharusnya mulai memikirkan solusi terbaik agar rekan2 BMI tidak terkena jeratan agency yang membuat mereka semakin terbebani, karena kenyataan dilapangan agency dengan leluasa bermain dan "kongkalikong" dengan majikan agar bisa mengurus DH tersebut dan biaya dibebankan kepada pekerjanya.

Apabila orang yang kita jaga meninggal maka langkah yang bisa ditempuh adalah:
- Majikan lama harus segera melaporkan peristiwa ini ke depnakernya taiwan, agar pekerja yang bersangkutan bisa diproses untuk ganti majikan.
- Pekerja tersebut akan diikutkan didalam bursa kerja oleh depnaker taiwan untuk mendapatkan majikan baru, jadi tidak ada keterlibatan agancy didalamnya.
- apabila selama 60 hari tidak didapat majikan baru, terpaksa pekerja yang bersangkutan harus pulang ke Indonesia.

Untuk perincian biayanya antara lain:
1. Job order NT200 dan Ijin kedatangan NT100
2. Medikal ± 2500
3. Biaya Endorsment ke KDEI 700
4. Pengajuan visa NT305
4. Ambil visa di Teto ± Rp.726.000
Adapun dari pengurusan program ini ada 5 tahapan yakni:
1. Job order
Bagi majikan yang memenuhi syarat mengambil kembali TKA dapat melalui Direct hiring centre untuk pengurusan job order. Proses ini bisa dilakukan maksimal 4 bulan sebelum masa kontrak keja TKA tersebut berakhir.
2. Surat ijin kedatangan
Majikan dapat mengajukan permohonan surat ijin kerja secara dini melalui direct hiring service Center (dalam 60 hari sebelum masa kontrak kerja TKA berakhir).
3. Legalisir
Majikan melalui direct hiring service center mewakili pengiriman dokumen legalisir ke KDEI (majikan harus mengirim legalisir dokumen tersebut paling lambat 40 hari sebelum kontrak kerja TKA berakhir)
4. Visa
- 15 hari sebelum TKA pulang, majikan melalui Direct Hiring Service Center mewakili pengiriman dokumen visa (surat ijin kedatangan diproses oleh majikan, tidak melalui agensi.
- TKA pulang membawa surat pengantar dari Direct Hiring Service Center dan paspor asli ke TETO untuk pengambilan visa.
- TKA hanya perlu pulang 1 hari atau maksimal 1 bulan untuk bisa langsung kembali ke Taiwan.
5. Kembali ke Taiwan
(sumber : Buku INSPIRASI BMI TAIWAN)






Comments

  1. ijin tulis ulang dan share pak hakun

    ReplyDelete
  2. Awalnya aku hanya mencoba main togel akibat adanya hutang yang sangat banyak dan akhirnya aku buka internet mencari aki yang bisa membantu orang akhirnya di situ lah ak bisa meliat nmor nya AKI NAWE terus aku berpikir aku harus hubungi AKI NAWE meskipun itu dilarang agama ,apa boleh buat nasip sudah jadi bubur,dan akhirnya aku menemukan seorang aki.ternyata alhamdulillah AKI NAWE bisa membantu saya juga dan aku dapat mengubah hidup yang jauh lebih baik berkat bantuan AKI NAWE dgn waktu yang singkat aku sudah membuktikan namanya keajaiban satu hari bisa merubah hidup ,kita yang penting kita tdk boleh putus hasa dan harus berusaha insya allah kita pasti meliat hasil nya sendiri. siapa tau anda berminat silakan hubungi AKI NAWE Di Nmr 085--->"218--->"379--->''259'

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular posts from this blog

Usaha Kerang dan analisis usahanya

alamat penting dan kata-kata mandarin penting

GANTI MAJIKAN menurut kontrak kerja + Tips cara mengatasinya